Pengembangan Pariwisata Dengan Sharing Session Untuk Meningkatkan Keterampilan Pemandu Wisata
Abstract
Desa Kedewatan, Ubud, Gianyar memiliki beragam potensi alam seperti hutan, sawah, hingga sungai. Ayung Dewata Rafting merupakan usaha wisata di Desa Kedewatan, Ubud yang memanfaatkan sungai dengan menawarkan atraksi wisata arung jeram. Beberapa masalah yang dihadapi oleh mitra yaitu, kurangnya kemampuan Bahasa inggris para pegawai dalam bidang tour guiding hingga kurangnya pelayanan prima. Jenis kegiatan yang dilakukan guna membantu permasalahan mitra yaitu, penyampaian materi dan pelatihan berkomunikasi dalam Bahasa Inggris berkaitan dengan tour guiding untuk memandu arung jeram serta memberikan pendampingan dan materi pelayanan prima yang berkaitan dengan proses administrasi, menerima telepon, dan mengatasi komplain. Ada 2 metode yang digunakan yaitu : 1.Melakukan penyampaian materi dan pelatihan berkomunikasi dalam Bahasa Inggris yang berkaitan dengan tour guiding untuk memandu arung jeram. Dilanjutkan dengan sesi diskusi dan praktik secara langsung dengan tim PKM dan pegawai Ayung Dewata Rafting. 2.Memberikan pendampingan dan materi pelayanan prima yang berkaitan dengan mendeskripsikan proses administrasi, menerima telepon, dan mengatasi komplain. Tujuan program kemitraan masyarakat ini adalah membantu para pegawai Ayung Dewata Rafting dalam meningkatkan kemampuan berkomunikasi dalam Bahasa Inggris secara lisan dan tertulis dalam bidang tour guiding dan meningkatkan pelayanan terkait proses administrasi, menerima telepon, dan mengatasi komplain. Hasil dari kegiatan ini yaitu, meningkatnya kemampuan berbahasa Inggris secara lisan dan tertulis dalam bidang tour guiding dan pelayanan yang baik terkait proses administrasi, menerima telepon, dan mengatasi komplain sehingga mempengaruhi minat wisatawan asing guna meningkatkan pendapatan.
References
Bagus Sudibya. (2018). Wisata Desa dan Desa Wisata. Jurnal Bappeda Litbang.
Mirsa Umiyati, N. M. C. W. (2022). Pengajaran Bahasa Inggris Kepada Anak-Anak Binaan Di Desa Suwung Yang Dikelola Komunitas Kammbodja Rumah Belajar. Linguistic Community Service Journal.
Nur Wahidin. (2017). Strategi Pengembangan Desa Wisata Gemawang Di Kabupaten Semarang.
Nyoman Sujaya. (2021). Pelatihan Bahasa Inggris Untuk Tour Guide Di Kelurahan Semarapura Kaja Dalam Rangka Pengembangan Pariwisata Terintegrasi. Linguistic Community Service Journal.
Spillane J.J. (1987). Pariwisata Indonesia Sejarahdan Prospeknya. In Kanisius.
Yoeti, H. oka A. (2008). Perencanaan dan Pengembangan Pariwisata. Universitas Michigan : Pradnya Paramita.
Copyright (c) 2023 Linguistic Community Services Journal
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
This journal provides immediate open access to its content on the principle that making research freely available to the public supports a greater global exchange of knowledge.
All articles published Open Access will be immediately and permanently free for everyone to read and download. We are continuously working with our author communities to select the best choice of license options, currently being defined for this journal as follows: Creative Commons-Non Ceomercial-Attribution-ShareAlike (CC BY-NC-SA)