Peran Semantis Pronomina Persona Bahasa Muna
Abstract
Tujuan penulisan artikel ini ialah untuk mengungkap dan menganalisis hubungan peran semantis dengan pronomina persona (PP) bahasa Muna (BM) bentuk terikat. Metode yang digunakan ialah metode kajian distribusional. Hasil analisis yang diperoleh ialah ada tiga tipe preverbal PP BM bentuk terikat, yakni tipe a-, tipe ae-, dan tipe  ao-. Tipe a- berhubungan dengan peran semantis penindak (agentif), tipe ae- berhubungan dengan peran semantis pelaku (aktor), dan tipe ao- berhubungan dengan peran semantis pengalami. Selanjutnya terdapat dua tipe posverbal yakni, tipe –kanau berhubungan dengan peran semantis benefaktif, peruntung, sasaran, pasien; dan tipe –ko berhubungan dengan peran semantis sasaran, pasien. Hanya terdapat satu tipe posnominal PP BM, tipe –ku berhubungan dengan peran semantis posesif.This journal provides immediate open access to its content on the principle that making research freely available to the public supports a greater global exchange of knowledge.
All articles published Open Access will be immediately and permanently free for everyone to read and download. We are continuously working with our author communities to select the best choice of license options, currently being defined for this journal as follows: Creative Commons-Non Ceomercial-Attribution-ShareAlike (CC BY-NC-SA)